POLTEKPEL - SORONG

Politeknik Ilmu Pelayaran Sorong


Pemberdayaan terhadap semua potensi yang dimiliki bangsa Indonesia menjadi bangsa yang maju dan unggul. Salah satunya adalah dengan meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang handal dibidangnya. Penyelenggaraan pelayaran niaga memegang peranan yang penting dalam era globalisasi ini. Perdagangan dunia yang sebagian besar menggunakan moda transportasi laut tidak terlepas dari kebutuhan sumber daya manusia pengelola yang terampil dan handal. Untuk itu keberadaan sebuah Pendidikan dan Pelatihan Pelaut yang handal sangat diperlukan.

Untuk itulah maka Kementerian Perhubungan Cq Badan         Pengembangan SDM Perhubungan mewujudkan hal tersebut dengan memperhatikan potensi yang dimiliki pada masing-masing wilayah di Indonesia dan Kota Sorong menjadi salah satu pilihan terbaik guna mewujudkan tujuan tersebut.

Pada tanggal 07 Juli 2007, diadakan peletakan batu pertama pembangunan gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Ilmu Pelayaran (BP2IP) Sorong – Papua Barat.